TAFSIR BUDAYA DODENGO SEBAGAI KOHESI SOSIAL PADA MASYARAKAT GAMKONORA

Rahmat Rahmat, Hendi Sugianto

Abstract


Dodengo adalah sebuah tradisi pertarungan satu lawan satu. Permainan Dodengo ini mirip dengan tarian perang (cakalele). Biasanya permainan ini diadakan setelah perayaan hari raya Idul Fitri. Budaya Dodengo merupakan tradisi yang berguna untuk melatih dan menguji ketangkasan dan kelincahan seseorang. Umumnya permainan ini hanya dimainkan oleh laki-laki. Alat yang digunakan adalah perisai (salawaku) dan sepotong Gaba yang panjangnya 50 cm. Kedua alat tersebut berfungsi sebagai pencegah dan pentungan. Budaya Dodengo dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antar empat desa, yaitu desa Gamkonora, Talaga, Gamsungi dan Tahafo. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (fields research) dengan pendekatan fenominoligis. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui cara komunikasi masyarakat desa Gamkonora, Talaga, Gamsungi dan Tahafo dalam melaksanakan budaya Dodengo. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, teknik wawancara dan teknik dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Dodengo tidak dapat dipisahkan dari masyarakat Desa Gamkonora, Talaga, Gamsungi dan Tahafo karena dengan adanya Dodengo maka masyarakat desa yang terdiri dari empat desa tersebut dapat menjalin hubungan silaturahmi yang baik. Dalam pelaksanaan Dodengo ke empat masyarakat desa tersebut timbul rasa saling memaafkan, mengasihi, menghormati dan saling membantu antar sesama. Pesan-pesan persaudaraan dan tali silaturrohmi tetap terjalin sampai hari ini dengan ada budaya dodengo ini.


Keywords


Kohesi Sosial, Tafsir, dan Budaya

References


Aliasin Hi Kulanca. Hasil Wawancara. 2 Agustus Talag, 2013.

Alo Liliweri, M.S. Dasar-Dasar Komunikasi Antar Budaya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2004.

Amat Mansur. Hasil Wawancara. Talaga, 2013.

Amrin Ahmad. Hasil Wawancara. 06 Juli, Talaga, 2013.

Engkus Kuswarno. Fenomenologi Metode Penelitian Komunikasi : Konsepsi, Pedoman, Dan Contoh Penelitiannya. Bandung: widya padjadjaran, 2009.

Haras Patty. Hasil Wawancara. 06 Agustus, Talaga, 2013.

Hi. Rogu Mansur. Hasil Wawancara. 15 Juli Talaga, 2013.

Hi. Udin Sau. Hasil Wawancara. 4 Agustus, Talaga, 2013.

Jaraningrat, Koent. Kebudayan Mentalitas Dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia, 2022.

Lansib, Saleh. Hasil Wawancara. 06 Juli Helmahera Barat, 2013.

Litiloly, Yasrit. Hasil Wawancara. 18 Juli Desa Talaga, 2013.

Patty, Mahmud. Wawancara. 13 Juli Helmahera Barat, 2013.

Peursen, Van. Kebudayaan. Yogyakarta: Kanasius, 1978.

R, Soekmono. Pengantar Sejarah Kebudayaan Indonesia. Yogyakarta: PT. Tiara Wacana Yogya, 1987.

Rachmat Kariyanto. Teknik Praktik Riset Komunikasi. Jakarta: Prenada Media Group, 2006.

Rajab Sahib. Hasil Wawancara, 2021.

Rakhmat, Deddy Mulyana Jalaludin. Komunikasi Antar Budaya. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2005.

Sahril Duwila. Kesenian Daerah. Bapeda Halmahera Bara: Bapeda, 2013.


Full Text: PDF

DOI: 10.28944/el-waroqoh.v6i2.716

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.